Customs and Tax Go to Campus

Karawang (24/5) – Sinergi penuh energi! Bea Cukai Purwakarta ft. KPP Pratama Karawang mengadakan acara Customs and Tax Go to Campus. Acara yang diadakan di Aula Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) ini membahas mengenai APBN, Peraturan Pajak, Kepabeanan dan Cukai.

Acara kali ini dihadiri oleh mahasiswa dan mahasiswi Unsika yang dibuka dengan sambutan oleh Dedi Rochmansyah, selaku Kepala Seksi Pelayanan Kepabeanan dan Cukai III, mewakili Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta, perwakilan Kepala KPP Karawang, Triono Yulianto selaku Kepala Seksi Pelayanan dan Asep Muslihat selaku Wakil Dekan FEB.

Acara inti diawali dengan pemaparan materi Bea Cukai oleh Renova Hutapea, selaku Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi, dan dilanjutkan pemaparan materi oleh KPP Pratama Karawang.
Customs and Tax Go to Campus merupakan salah satu upaya yang dilakukan Bea Cukai dan Pajak dalam memperkenalkan tugas dan fungsinya kepada masyarakat khususnya civitas akademika.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan sinergi Bea Cukai dan Pajak semakin baik serta mahasiswa dapat lebih memahami peran Bea Cukai dan Perpajakan agar dapat membantu pemerintah dalam meningkatkan perekonomian Indonesia dengan cara taat pajak.

RESPON ARTIKEL INI

Tinggalkan Komentar


Info KPPBC TMP A Purwakarta