Coffee Morning “Sosialisasi Kesiapan Bea Cukai Purwakarta Meraih Predikat WBBM”

Purwakarta (01/03) – Bea Cukai Purwakarta mengadakan Coffee Morning dengan mengusung tema  “Sosialisasi Kesiapan Bea Cukai Purwakarta Meraih Predikat WBBM” dengan sub tema implementasi CEISA 4.0 terkait Aplikasi Ticketing dan Aplikasi E-Guest BookCoffee Morning kali ini mengundang beberapa pimpinan perusahaan penerima fasilitas Kawasan Berikat di wilayah pengawasan Bea Cukai Purwakarta dan tim dari Bank Syariah Indonesia.

 

Bertempat di Aula Lantai III KPPBC TMP A Purwakarta, kegiatan dibuka oleh Master of Ceremony dilanjutkan dengan sambutan Kepala KPPBC TMP A Purwakarta, Bapak Rahmady Effendi Hutahaean.

 

Acara coffee morning bersama kepala kantor hari ini dilaksanakan dengan antusias oleh para tamu undangan dan juga kepala seksi, berbagai tanya jawab terlontar dalam Coffee Morning pagi ini. Acara coffee morning yang diisi oleh narasumber dari Kepala Seksi PDAD ini berjalan dengan lancar dan santai. Sharing Session juga dilakukan oleh Bank BSI dengan para tamu undangan yang dipandu oleh Ibu Vera.

 

Coffee Morning kali ini ditutup dengan Closing Statement dari Kepala Bea Cukai Purwakarta, Bapak Rahmady Effendi Hutahaean dan diikuti dengan acara foto bersama.

RESPON ARTIKEL INI

Tinggalkan Komentar


Info KPPBC TMP A Purwakarta