TPS Online Kunjungi Bea Cukai Purwakarta

Purwakarta (3/8) – Mengusung tema TPS Online & Auto Gate, Bea Cukai Purwakarta adakan Peningkatan Kompetensi Pegawai (PKP) secara hybrid dengan mengundang narasumber dari Direktorat Teknis Kepabeanan dan Direktorat IKC.

Kegiatan yang diawali dengan sambutan Kepala Kantor, Rahmady Effendi Hutahaean, dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh beberapa narasumber, yaitu Agus Dahlan selaku Kepala Seksi PKC II Bea Cukai Purwakarta, M. Yauman selaku Kepala Seksi Impor I Direktorat Teknis Kepabeanan dan Fitria selaku Pemeriksa Bea dan Cukai Pertama pada Direktorat IKC.

Kegiatan PKP merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Bea Cukai Purwakarta sebagai upaya meningkatkan pemahaman, kompetensi, dan wawasan mengenai hal – hal yang berkaitan dengan tugas dan fungsi pegawai Bea Cukai sehubungan dengan telah ditetapkannya TPS di Pelabuhan Patimban.

Dengan adanya kegiatan ini, selain menambah wawasan dan pengetahuan. PKP juga diharapkan dapat meningkatkan awareness pegawai Bea Cukai dalam pengaplikasian TPS Online.
Bea Cukai Maju, Bea Cukai Makin Baik !

RESPON ARTIKEL INI

Tinggalkan Komentar


Info KPPBC TMP A Purwakarta